Profil Joglosemar
Tanggal 29 Oktober 2007, Harian JOGLOSEMAR secara resmi hadir di tengah-tengah masyarakat, ikut berkiprah dan meramaikan jagat persuratkabaran di wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Sejak awal, Harian JOGLOSEMAR berupaya menjadi media pencerahan, kontrol sosial, motor penggerak sekaligus menjadi agen perubahan (agent of change) bagi masyarakat ke arah kemajuan.
Untuk memainkan peran-peran di atas dibutuhkan ketajaman pena dan daya kritis yang kuat. Hanya saja Harian JOGLOSEMAR memiliki cara khas untuk menyampaikan kritik yang efektif tetapi tetap menjaga kesantunan. Kami berusaha menyajikan informasi positif dan berusaha mengesampingkan informasi yang justru memperkeruh situasi politik di Tanah Air. Kami justru menjunjung tinggi kejernihan sebuah informasi. Kejernihan ini bermakna tidak bermuatan kepentingan pihak tertentu, tetapi mengedepankan kepentingan rakyat. Harian JOGLOSEMAR memberikan solusi atas sebuah problem. Begitupun kami ingin memberikan nilai tambah kepada masyarakat setelah membaca informasi sehingga Harian JOGLOSEMAR menjadi “lebih dari sekedar inspirasi”. Hal itu semua disimbolisasikan dalam tagline “Jernih-Bernilai”.
Untuk memainkan peran-peran di atas dibutuhkan ketajaman pena dan daya kritis yang kuat. Hanya saja Harian JOGLOSEMAR memiliki cara khas untuk menyampaikan kritik yang efektif tetapi tetap menjaga kesantunan. Kami berusaha menyajikan informasi positif dan berusaha mengesampingkan informasi yang justru memperkeruh situasi politik di Tanah Air. Kami justru menjunjung tinggi kejernihan sebuah informasi. Kejernihan ini bermakna tidak bermuatan kepentingan pihak tertentu, tetapi mengedepankan kepentingan rakyat. Harian JOGLOSEMAR memberikan solusi atas sebuah problem. Begitupun kami ingin memberikan nilai tambah kepada masyarakat setelah membaca informasi sehingga Harian JOGLOSEMAR menjadi “lebih dari sekedar inspirasi”. Hal itu semua disimbolisasikan dalam tagline “Jernih-Bernilai”.
Selaras dengan namanya, Harian JOGLOSEMAR direncanakan mampu menjangkau kawasan Jogja-Solo-Semarang (Joglosemar). Tiga titik inilah yang dinilai punya potensi perekonomian yang tinggi dengan masyarakat yang dinamis sehingga menjadi pasar yang potensial bagi media. Tiga kota (Jogja-Solo-Semarang) juga merupakan pusat pertumbuhan ekonomi di Provinsi Jawa Tengah dan DIY. Sebagai pendatang baru, Harian JOGLOSEMAR yang bernaung di bawah PT Joglosemar Prima Media hadir dengan harga bersahabat, namun tanpa mengabaikan kualitas berita. Pada awalnya, Harian JOGLOSEMAR menjumpai pembaca di wilayah Surakarta, Yogyakarta dan sekitarnya. Kota Solo tetap menjadi sentrum distribusi koran, dengan porsi 50 persen, wilayah eks Karesidenan Surakarta 30 persen, dan 20 persen sisanya di Yogyakarta.
Untuk mengakomodasi dinamika yang berkembang di tengah masyarakat, awal mulanya Harian JOGLOSEMAR terbit 20 halaman, yang terbagi ke dalam dua sesi. Yakni, 12 halaman sesi pertama menampung aneka informasi dari Kota Solo, Surakarta (kabupaten sekitar Solo), Yogyakarta, nasional dan internasional. Sementara delapan halaman sesi kedua berupa tulisan dan artikel yang dikemas dalam rubrik Politika, Loker, Bisnis, Fokus, Rehat dan Rubrik Budaya. Harga Harian JOGLOSEMAR terbilang murah karena saat itu kami jual dengan harga Rp 1.000. Sejauh ini kehadiran Harian JOGLOSEMAR bisa diterima dengan baik oleh masyarakat pembaca. Meski demikian Harian Joglosemar tak lepas dari kritik dari masyarakat pembaca, baik melalui surat, telepon maupun melalui rubrik SMS Warga. Kritik dari pembaca itu sedikit banyak menjadi pendorong bagi Harian JOGLOSEMAR untuk selalu berbenah, baik pada divisi redaksi, sirkulasi maupun bentuk layanan yang lain.
Sumber : Joglosemar
Lowongan Kerja Terbaru Joglosemar
Posisi : STAFF ACCOUNTING
Persyaratan :
- Wanita, usia maksimal 28 tahun
- Pendidikan minimal D3 Akuntansi
- IPK min 3,00
- Teliti, cekatan, dan bertanggung jawab
- Memahami dan mampu membuat laporan keuangan
- Diutamakan berpengalaman
Posisi : MARKETING COMMUNICATION
Persyaratan :
- Wanita, usia maksimal 27 tahun
- Penampilan menarik, cerdas, dan komunikatif
- Memiliki wawasan dan relasi yang luas
- Menyukai tantangan, berjiwa dinamis, dan bertanggung jawab
Posisi : MAGANG PROFESIONAL REPORTER
Pesyaratan :
- Pria atau wanita, usia maksimal 27 tahun
- Memiliki kemampuan dan pengalaman di bidang jurnalistik
- Bersedia ditugaskan di wilayah Surakarta dan sekitarnya
- Menyertakan contoh karya tulis dan foto
Lowongan ditutup tanggal 24 Desember 2013. Lamaran lengkap kirim ke :
HRD PT. JOGLOSEMAR PRIMA MEDIA
Jl. Setia Budi No.89 Gumunggung, Banjarsari, Surakarta, 57134
Sumber Lowongan
HRD PT. JOGLOSEMAR PRIMA MEDIA
Jl. Setia Budi No.89 Gumunggung, Banjarsari, Surakarta, 57134
Sumber Lowongan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar